![]() |
Puluhan anggota PPDI Kabupaten Banyumas mendatangi kantor Mapolresta Banyumas, Jawa Tengah. |
Banyumas, Jateng | bmnzone.com - Puluhan Perangkat Desa yang tergabung dalam organisasi Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, mendatangi Mapolres Banyumas terkait dugaan pemerasan yang dilakukan oleh oknum LSM kepada Kepala Desa, Kamis (29/4/21).
Baca Juga : Bupati Kudus Komitmen Turunkan Angka Stunting
Aksi puluhan anggota PPDI Banyumas ini, terkait dengan dukungan kepada pihak Polresta Banyumas untuk mengusut tuntas dugaan pemerasan yang dilakukan oleh oknum yang mengatasnamakan LSM untuk meminta sejumlah uang kepada Kepala Desa di wilayah Kabupaten Banyumas.
Slamet Mubarok, Ketua PPDI Kabupaten Banyumas mengatakan bahwa pihaknya mendatangi Mapolresta Banyumas sebagai dukungan moral agar kasus dengan dugaan pemerasan oleh oknum LSM kepada Kepala desa dapat segera terselesaikan.
"Prinsip kami menyerahkan surat dukungan kepada Polresta Banyumas dalam menangani kasus dugaan pemerasan terhadap Kepala desa di wilayah Kabupaten Banyumas," katanya.
"Ya, sampai ketemu siapa tersangkanya, lanjut Mubarok. Pihaknya merasa gerah dengan ulah oknum yang mengatasnamakan LSM, dengan meminta sejumlah uang.
Baca Juga : SMA N 1 Mranggen Gandeng PPDI Demak Peringati Hari Bumi
![]() |
Karangan bunga membanjiri area Mapolresta Banyumas |
Mubarok menambahkan bahwa selama ini para aparatur desa merasa tidak nyaman. Pasalnya selama ini para aparatur desa sering mengalami hal seperti ini, sehingga tidak nyaman dalam melaksanakan tugas dan kewajibannya.
Disamping itu, karangan bunga dari Persatuan Aparatur Perangkat Desa Indonesia (PAPDESI) juga membanjiri area Mapolresta Banyumas yang berisi dukungan untuk mengusut tuntas kasus tersebut.
(Rep. Nugroho)
Baca Juga : Perangkat Baru di Tuban Langsung Gabung PPDI
0 Comments